Leicester Vs Liverpool: Meski Prihatin, Jurgen Klopp Tak Mau Menyerah

123berita.com – Bos Liverpool Jurgen Klopp mengaku prihatin dengan situasi tengah dihadapi klubnya saat ini. The Reds yang sempat memimpin klasemen, kini terpuruk di urutan keempat dan telah memainkan satu pertandingan lebih banyak dari sang pemuncak Manchester City dengan selisih sepuluh poin.

Liverpool telah kehilangan dua pertandingan terakhir mereka, namun berpeluang merangsek ke atas papan klasemen bila mampu menjegal Leicester di Stadion King Power dalam duel Sabtu (13/02/2021) malam WIB nanti.

“Kami memiliki 15 pertandingan lagi, banyak poin. Ini bukan tentang di mana yang lain atau di mana mereka berakhir. Ini hanya tentang kami,” kata Klopp, dikutip dari BBC.

Kendati memenangkan Liga Premier dengan 18 poin musim lalu, rata-rata poin per pertandingan Liverpool telah turun lebih dari tim Liga Premier lainnya sejak pertandingan mulai dimainkan secara tertutup Juni 2020 lalu.

Badai cedera tengah menghinggapi skuat The Reds, termasuk di antaranya bek Virgil van Dijk, Joe Gomez, dan Joel Matip. Penyerang Portugal, Diogo Jota yang telah mencetak sembilan gol dalam 17 pertandingan sejak kepindahannya senilai £41 juta dari Wolves September lalu juga absen sejak 9 Desember karena cedera.