Nestapa Zumi Zola, Diceraikan Saat Dibui hingga Penglihatan Memburuk

123berita.com – Kabar kurang sedap datang dari Zumi Zola. Di tengah menjalani masa hukuman di dalam penjara, aktor tampan itu lagi-lagi harus dirundung duka. Usai digugat cerai sang istri, Sherrin Tharia beberapa waktu, teranyar Zumi Zola dikabarkan mengalami penurunan fungsi pelihatan.

Menurut pengacara, Muhammad Farizi, kondisi kesehatan Zumi Zola memburuk akibat penyakit dideritanya. Diketahui, sejak 2007 silam, mantan gubernur Jambi memiliki riwayat penyakit diabetes. Selama dalam tahanan pun kadar gulanya tak stabil dan tidak terkontrol.

Melansir Insertlive, Senin (05/10/2020), hal itu akhirnya berpengaruh pada penglihatan Zumi Zola yang mulai memburuk. Atas kondisi tersebut, pihak KPK memberikan izin pada pria 40 tahun untuk berobat.

Zumi Zola dipenjara atas kasus gratifikasi. Ia divonis enam tahun penjara pada 6 Desember 2018 lalu.

Di sela menghadapi masa hukumannya, Zumi Zola harus rela menelan pil pahit digugat cerai sang istri. Sherrin Tharia melayangkan gugatan cerai pada suaminya Maret lalu.

Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Cece Rukmana, mengatakan perceraian itu dikarenakan kerap terjadi perselisihan. Zumi Zola pun tak keberatan atas gugatan cerai dari sang istri.

BACA JUGA