Nokia Siap Pangkas 10.000 Karyawan di Dunia, Ada Apa?

Sementara di Prancis, Nokia yang telah memangkas lebih dari seribu karyawan tahun lalu akan terhindar dari rencana pemangkasan terbaru.

“Keputusan yang mungkin memiliki dampak potensial pada karyawan kami tidak pernah dianggap enteng. Prioritas saya adalah memastikan bahwa setiap orang didukung melalui proses ini,” kata Pimpinan Eksekutif Nokia, Pekka Lundmark.

Setelah mengambil posisi teratas tahun lalu, Lundmark telah membuat perubahan setelah kesalahan langkah produk di bawah manajemen perusahaan sebelumnya merusak ambisi 5G Nokia dan menyeret sahamnya.

Restrukturisasi ini dimaksudkan untuk meningkatkan kinerja Nokia melawan rival seperti Ericsson dari Swedia dan Huawei dari Tiongkok.

Nokia sempat menjadi produsen handset terbesar di dunia, namun gagal mengantisipasi popularitas ponsel layar sentuh berkemampuan internet seperti iPhone Apple dan Samsung Galaxy. Tragisnya, brand populer ini harus terdepak dari para pesaingnya.

Setelah menjual bisnis handsetnya ke Microsoft yang kemudian dihapuskan oleh raksasa perangkat lunak itu, Nokia kini berkonsentrasi pada peralatan telekomunikasi. Itu pun kemudian masuk ke kesepakatan lisensi untuk handset bermerek Nokia. (and)

BACA JUGA