123Berita.com – Prediksi & Link Streaming Timnas Indonesia U19 vs Kroasia, Laga Uji Coba Kedua.
Garuda Muda akan melanjutkan kiprahnya di Kroasia dengan menghadapi dengan tuan rumah. Pertandingan yang bakal berlangsung hari Selasa, 8 September 2020 ini tentu bisa diprediksi jika Kroasia diunggulkan memetik kemenangan daripada skuad asuhan Shin Tae Yong.
Sebelum mereka berjumpa, Timnas Indonesia U19 terlebih dahulu menelan kekalahan kala menghadapi Bulgaria dengan skor telak, 3-0. Shin tak mengharapkan banyak dan sudah mengetahui jika anak asuhnya bakal kalah, namun dalam pertandingan vs Bulgaria, Shin ingin memaksimalkan dan meningkatkan stamina dan juga fisik pemain.
Untuk Kroasia sendiri, mereka tentu mengincar kemenangan telak atas Indonesia dan mereka menjadi negara paling subur di Friendly Match ini dengan mencetak tujuh gol dari dua pertandingan yang telah mereka jalani.
Garuda Muda memang tak diunggulkan, namun mereka bisa jadi boomerang tak kasat mata bagi negara finalis Piala Dunia 2018 tersebut. Saddam Gaffar dan Irfan Jauhari yang bakal diplot sebagai penyerang diharapkan mampu menciptakan peluang dan merepotkan barisan pertahanan Kroasia.
Untuk info saja, Timnas Indonesia U19 saat ini sedang melakukan pemusatan latihan di Kroasia dalam rangka persiapan jelang Piala Dunia U20 yang bakal berlangsung di Indonesia. Shin Tae Yong tentu mendapatkan tekanan tinggi dari Ketum PSSI dan berharap Merah Putih mampu berbicara banyak di World Cup U20.
Link Live Streaming Timnas Indonesia U19 vs Kroasia
Untuk mendapatkan link live streaming Timnas Indonesia U19 vs Kroasia, silahkan klik link disamping —> LINK